Bangun Sinergitas dan Kebersamaan, STKIP Muhammadiyah Kuningan Gelar Silaturahmi Dosen dan Karyawan


Kuningan, UPMKnews – Keluarga besar Sekolah Tinggi Keguruan dan Ilmu Pendidikan (STKIP) Muhammadiyah Kuningan gelar silaturahmi dosen dan karyawan yang bertempat di Gedung C Lantai 3 Kampus STKIP Muhammdiyah Kuningan, pada Senin (22/6/2020).

Kegiatan silaturahmi dosen dan karyawan atau halal bihalal ini rutin dilaksanakan setiap setahun sekali oleh STKIP Muhammadiyah Kuningan, dalam rangka meningkatkan kebersamaan atau Ukhuwah Islamiyyah.

Namun pada momentum tahun ini kegiatan tersebut dilaksanakan dipenghujung bulan Syawal, menimbang kondisi pandemi pada awal bulan Syawal atau pasca hari raya Idul Fitri belum membebaskan orang untuk berkerumun dengan jumlah yang banyak (PSBB).

Akan tetapi memasuki masa new normal dan dengan tetap memperhatikan protokol kesehatan, para peserta pun membawa atau menggunakan masker dan hand sanitizer, bahkan menjaga jarak sehingga acara silaturahmi dosen dan karyawan berjalana lancar.

Acara yang dimulai pada pukul 09.30 pagi. Dihadiri oleh Ketua Pimpinan Daerah (PDM) Kabupaten Kuningan, Badan Pembina Harian (BPH) serta dosen dan karyawan STKIP Muhammadiyah Kuningan.

Turut diundang juga perwakilan Kantor Cabang BRI Kab. Kuningan Dewi Cahyani yang juga sebagai Relationship Manager didamping dua rekannya. Dewi Cahyani yang sering akrab disapa Teh Dewi, menjelaskan terkait kerjasama BRI dengan STKIP Muhammadiyah Kuningan sebagai mitra perbankan.

Dalam hal ini Bank Rakyat Indonesia (BRI) KC. Kuningan ingin menjadi mitra STKIP dalam mewujudkan program-program yang bisa dikolaborasikan, salah satunya layanan perbankan smart campus yakni dilaunchingnya kartu Brizzi untuk kenyamanan dosen, karyawan dan mahasiswa STKIP Muhammadiyah Kuningan.

Ketua STKIP Muhammadiyah Kuningan Nanan Abdul Manan, M.Pd dalam sambutan pembukanya menyampaikan, terimakasih kepada seluruh dosen, staf dan karyawan yang terus produktif mengawal agenda-agenda akademik ditengan pandemi covid-19.

Sambutan kali ini Nanan lebih menyoroti tentang upaya STKIP dalam mengembangkan business center. “Alhamdulillah STKIP Muhammadiyah Kuningan tahun ini sudah memiliki lembaga amil zakat infak dan shadaqah (Lazismu), lembaga ini kami inisiasi sebagai upaya membangkitkan sendi-sendi perekonomian kampus, dan unit-unit bisnis lainnya.

Nanan juga menghimbau kepada dosen, karyawan, mahasiswa bahkan alumni agar berinfak melalui Lazismu sebagai bentuk kepedulian kita, agar kampus STKIP Muhammadiyah Kuningan menjadi kampus yang maju, mandiri serta memberikan kebermanfaatan bagi sosial dan masyarakat.

“Adapun beberapa unit bisnis yang sudah dikembangkan saat ini diantanya minimarket, fotocopy, bank sampah, serta perkebunan dengan memanfaatkan lahan kosong di area belakang kampus”.

“Tidak hanya itu STKIP Muhammadiyah Kuningan sudah membuka tabungan qur’ban (Taqur) dan sudah berjalan. Menurutnya tahun ini sudah tercatat ada 10 (sepuluh) orang yang akan berqur’ban, dan semoga bertambah lagi,” kata Nanan.

Target jumlah mahasiswa baru (Camaba) tahun akademik 2020/2021 menjadi poin penting dalam sambutannya, dan terus disosialisasikan oleh Ketua STKIP Muhammadiyah Kuningan.

“Meskipun tahun ini kita hanya mengandalkan promosi via medsos, karena terkendala Covid-19, tapi kita optimis jumlah mahasiswa baru akan meningkat, bahkan melalui skema program beasiswa kita yakin jumlah calon mahasiswa yang daftar tahun ini akan tembus 600 mahasiswa baru bahkan lebih.” Tegas nanan.

Nanan juga menghimbau bahwa untuk siswa yang di sekolahnya berprestasi serta aktif dalam berorganisasi namun terkendala dengan keuangan, lembaga STKIP akan memfasilitasinya mereka dengan skema beasiswa aktifis.

Dilanjutkan dengan sambutan Ketua BPH Dr. Muhammad Samsudin, S.Ag., M.Pd. melalui jaringan selulernya menyampaikan,  kepada dosen yang melakukan aktifitas selama work from home jangan dimaknai sebagai work at home, ketika kita melakukan aktifitas atau WFH berarti kita mengajar dari rumah sebagai mana mestinya, serta tugas-tugas bapak ibu sebagai dosen tetap berjalan.

Muhammad Samsudin berpesan, agar menjaga silaturahmi dengan baik sesama civitas akademika STKIP Muhammadiyah Kuningan, “semoga kita bisa lepas dari covid-19, dan menjaga suasana agar tetap bergembira, dibalik kesulitan itu pasti akan ada kemudahan.”

“Apapun yang kita lakukan di kampus STKIP Muhammadiyah Kuningan mari kita niatkan untuk beribadah dengan penuh keikhlasan, Karen masih banyak instansi di luar STKIP yang mengalami kesulitan karena dampak covid-19.” Pungkasnya.

Usai sambutan Ketua BPH, Ketua STKIP Muhammadiyah Kuningan memberikan SK Jabatan Fungsional Akademik Dosen Asisten Ahli dan Lektor. Diantara dosen yang mendaptkan SK yaitu Opah Ropiah, M.Pd, Nunu Nurfirdaus, M.Pd, Ricki Yuliardi, M.Pd, Nana Sutarna, M.Pd, Mira Mayasarokh, M.Pd, Ajeng Rahayu Tresna Dewi, M.Pd, Nika Cahyati, M.Pd.

Pada sesi berikutnya, tausiyah oleh Ketua PDM Kab. Kuningan Drs. Wahid, TB.K., MA. Dalam tausiyahnya Ia menyampaikan harapan pasca Idul Fitri, “semoga shaum kita diterima oleh Allah SWT, setumpuk kebaikan di 30 hari ramadhan memberikan hikmah istimewa bagi kita, karena situasinya ibadah kita dalam masa pandemi covid-19.”

Selanjutnya beliau menukil makna surat Thaha Ayat 25 s.d 30, yang mengandung pesan bahwa kita sebagai akademisi yang bertugas mentransformasi ilmu kepada mahasiswa harus memiliki keyakinan dan ketahanan mental yang kuat dalam memberikan pendidikan kepada mahasiswa.

Karena menurutnya, medan pendidikan itu sungguh sangat berat dan sulit. Sehingga dengan meyakini kekuatan Allah dalam surat Thaha Ayat 25-30, kita berharap dimudahkan dan diberikan kesabaran dalam segala urusan itu.

"Kemudian agar hati ini selalu lapang dan tidak sempit sehingga mudah menyampaikan dakwah pada orang lain dan mudah memahamkan orang lain. Lalu do’a ini juga mengandung makna agar segala kekakuan lisan kita ini bisa dilepaskan dengan pertolongan Allah."

Sebelum ditutup Drs. Wahid berpesan agar dalam mengemban tugas atau  mengabdi untuk muhammadiyah senantiasa kita berpedoman kepada Pedoman Hidup Islam Warga Muhammadiyah (PHIWM).

Di akhir beliau menutup tausiyahnya dengan membacakan do’a, agar kebaikan dan keberkahan bagi civitas akademika STKIP Muhammadiyah Kuningan terus dipancarkan oleh Allah SWT. (sekre/asa)


Bagikan Berita Ini

Facebook Twitter Whatsapp