KKN di Masa Pandemi Tetap Optimis


Kuningan, UPMKnews -- Lita Erliana mahasiswi semester 7 (tujuh) Program Studi PGSD tidak mau pesimis dengan program kegiatan KKN yang akan dilaksanakan mulai hari Jum’at (14/8) besok.

Pasalhnya kondisi pandemi covid-19 yang belum juga mereda sampai detik ini, membuat kegiatan KKN mahasiswa tahun ini berbeda dengan KKN sebelumnya, yakni harus dilaksanakan dari rumah tempat tinggal masing-masing.

Langkah yang diambil oleh lembaga LPPM terkait kebijakan KKN Program Pendidikan Dari Rumah (KKN-Dik DR) sudah sangat tepat, karena mahasiswa juga tidak mau ambil resiko, kalau saja kegiatan KKN dilakukan seperti tahun lalu dengan cara berkelompok dan tinggal bareng dalam satu desa, dikhawatirkan masyarakat tidak akan percaya, mengingat penyebaran virus corona belum juga usai, terang Lita kepada UPMKnews, Kamis (13/8) siang tadi.

Bersama Mutiara Ilmi, teman satu jurusannya Lita merasa optimis akan melakukan KKN di lokasi yang sama, karena keduanya masih dalam satu lokus, yaitu di Desa Cipedes, Kecamatan Ciniru Kuningan.

Beberapa program yang akan dilaksanakan pun tidak lepas dari kondisi yang sedang hangat dirasakan oleh masyarakat, yakni upaya pencegahan wabah covid-19, terlebih masyarakat Desa Cipedes mayoritasnya perantau, sehingga menjadi kewaspadaan tersendiri, ungkapnya.

Lanjut Lita, diantara program yang akan dilaksanakan, seperti penyuluhan tentang pentingnya pencegahan covid-19, pembuatan cairan hand sanitizer bersama warga, serta pembuatan masker, yaitu dengan memanfaatkan pakaian atau kain yang sudak tidak layak guna, untuk di gunting dan dijahit ulang menjadi masker, dan bisa dibagikan kepada masyarakat, terang Lita saat ditanya program KKN.

Tak hanya disitu Lita juga sudah menyiapkan beberapa program dalam bidang pendidikan, salah satunya membuat kelompok bimbingan belajar, dan taman baca khusus untuk siswa tingkat SD yang ada di Desa Cipedes.

“Semoga dengan kegiatan KKN-Dik Dr tahun ini tetap memberikan kesan dan pengalaman yang baik bagi saya dan teman-teman yang lainnya,” pungkas gadis yang memiliki hobi dengerin musik dan baca buku. [asa]


Bagikan Berita Ini

Facebook Twitter Whatsapp