Mengenal Tradisi Unik saat Idhul Adha Di Desa Cipondok bersama Mahasiswa KKN STKIP Muhammadiyah Kuningan


UPMKNews--Pada hari Minggu (10/7), Kelompok 3 Kegiatan KKN STKIP Muhammadiyah Kuningan di Desa Cipondok membantu kegiatan penyembelihan hewan qurban yang di laksanakan di 3 Dusun. Jumlah hewan qurban tahun ini mencapai 47 ekor yang terdiri dari 41 ekor kambing dan 6 ekor sapi.  Dusun 1 Cipondok menyembelih 20 ekor kambing dan 1 ekor sapi, Dusun 2 menyembelih 14 ekor kambing dan 1 ekor sapi dan Dusun 3 Cikamuning menyembelih  7 ekor kambing dan 4 ekor sapi.

Sistem penyembelihan hewan qurban dilakukan dengan cara membagi di setiap RT dan dengan masing-masing titik lokasi penyembelihan yang berbeda. Seperti di Dusun 3 Cikamuning, penyembelihan dilakukan di satu titik, yaitu di lapangan voli dekat SDN 1 Cipondok.

Pada kegiatan tersebut, ditemukan bahwa di Desa Cipondok terdapat tradisi unik yaitu tradisi setelah hewan qurban di sembelih,  maka yang berkurban akan melakukan sawer menggunakan uang koin dan uang kertas yang dilengkapi dengan segenggam beras dan permen sebagai tanda syukur bisa melaksanakan qurban pada tahun ini.

Tradisi ini menjadi daya tarik tersendiri bagi masyarakat sehingga semangat berbondong-bondong menyaksikan penyembelihan hewan qurban selain itu penyembelihan hewan qurban adalah ibadah yang diajarkan Nabi Ibrahim Alaihissalam untuk mengajarkan arti ikhlas dan sedekah. (Kel. Desa Cipondok)


Bagikan Berita Ini

Facebook Twitter Whatsapp