STKIPMKu Meriahkan Kemerdekaan, Kuatkan Kebersamaan


Kuningan, UPMKNews – Dalam rangka memeriahkan HUT Kemerdekaan RI ke-77, seluruh dosen dan karyawan STKIP Muhammadiyah Kuningan berpartisipasi kegiatan “Lomba Agustusan”. Kamis (17/08/2022), di halaman depan Gedung Rektorat STKIP Muhammadiyah Kuningan.

Kegiatan ini diawali dengan briefing pagi yang dipimpin oleh Kaprodi PGSD, Agus Saeful Anwar, M.Pd. Dalam kesempatannya, Agus menyampaikan, “momentum hari kemerdekaan itu dimaknai sebagai kebebasan, kebahagiaan, keceriaan, tanpa ada paksaan dan tekanan. Dan itu semua dapat diaplikasikan oleh dosen dan karyawan STKIPMKu.”

Dirinya juga menambahkan, “agar seseorang merasa merdeka dalam dunia kerja maka ia harus menumbuhkan sense of love, sense of belonging, dan sense of responsibility.”

Dalam prakatanya, Nanan Abdul Manan, M.Pd., selaku Ketua STKIPMKu berharap agar kegiatan tahunan kali ini dapat menumbuhkan harmony dalam kebersamaan diantara dosen dan karyawan sehingga dapat terwujud STKIP yang berkemajuan.

“Saya juga ingin berterimakasih kepada para dosen dan karyawan yang membawa putra/i untuk turut serta memeriahkan acara ini. Lomba-lomba bukan hanya tradisi namun dapat menjadi contoh tentang kerbersamaan dan kerjasama bagi generasi yang akan datang.” Tutur Nanan dalam akhir prakata.

Beberapa lomba yang diselenggarakan, diantaranya : lomba estafet tongkat, estafet bola pingpong, estafet belut, estafet kardus, dan diakhiri dengan lomba karaoke.

Edi Rohaedi, S.Pd selaku Kabag Kepegawaian sekaligus pemandu perlombaan kali ini meyampaikan terimakasih kepada para dosen dan karyawan yang telah berpartisipasi dalam lomba kali ini. “semoga kegiatan ini dapat menjadi jembatan penjalin silaturahmi sekaligus kebersamaan dan lebih kompak dalma bekerja.” (sekre/Dennia).


Bagikan Berita Ini

Facebook Twitter Whatsapp