Tingkatkan Kualitas Pengajaran, TK Labschool STKIPMKu Gelar Upgrading


Kuningan, UPMKnews – Upaya TK Labschool STKIP Muhammadiyah Kuningan dalam rangka meningkatkan kualitas pengajaran sedang terus menggeliat. Buktinya sekolah yang baru 10 bulan mendapatkan surat izin penyelenggaraan dari dinas terkait, hari ini Selasa (29/3/2022) menggelar Upgrading Guru dan Persiapan Pra Akreditasi, di Gedung Djazman Al Kindi A1-02 kampus STKIPMKu.

3 narasumber dihadirkan dalam gelaran upgrading, yakni Hj. Aan Solihati, MA, (Ketua Kelompok Kerja Kepala TK Kab. Kuningan sekaligus Pengawas TK Kab. Kuningan), Yuli Pramiati, M.Pd Sekretaris IGTK Kab. Kuningan dan Nurhayati, M.Pd Asesor BAN-PAUD.

Kegiatan diawali dengan pembukaan oleh wakil ketua 1 bidang akademik dan kemahasiswaan, Dr. Casnan, M.Si. Dalam sambutannya ia menyampaikan, “agar upgrading ini harus memiliki luaran yang baik bagi para peserta. Harus ada progres antara sebelum upgrading dan sesudah upgrading.”

“Yang paling penting bagaimana caranya jumlah siswa di tahun ini bisa terus bertambha, bila perlu sosialisasikan dalam bentuk kemitraan bersama sekolah PAUD yang ada di sekitar kampus.”

Sementara Erik selaku Kaprodi PG-PAUD, penguatan kepada SDM di labschool sendiri akan kami rutinkan setidaknya setahun sekali guna meningkatkan kualitas pengajar. Apalagi sekolah kita berada di tengah kota sehingga harus responsif terhadap kebutuhan masyarakat yang terus berubah-ubah.

“Insyallah penguatan distingsi TK labschool kita kearah program bilingual,” tambah Erik. 

Terkait persiapan pra akreditasi, ketiga narasumber menyampaikan penguatan tentang 8 Standar yang harus dipahami secara menyeluruh, diantaranya: Standar 1 Tingkat Pencapaian Perkembangan Anak (STPPA), standar 2 isi, standar 3 proses, standar 4 pendidik dan tenaga kepindidikan, standar 5 sarana dan prasarana, standar 6 pengelolaan, standar 7 pembiayaan, dan standar 8 penilaian.

Peserta yang hadir: Aida Dilla Wijaya (guru), Else Allfiani, S.Pd (kepala sekolah), Badroeni, M.Pd (penanggung jawab TK Labschool) serta 5 mahasiswa pilihan, yang notabene mereka sering diperbantukan mengajar di TK Labschool. (sekre)


Bagikan Berita Ini

Facebook Twitter Whatsapp